Jakarta | Kaberehnews.com – KPU telah selesai melaksanakan rekapitulasi suara tingkat nasional untuk parpol Pemilu 2024. Berdasarkan hasil Pileg 2024, delapan partai dipastikan melenggang ke Senayan. Kesemuanya yakni PDI-P, Golkar, Gerindra, PKB, Nasdem, PKS, Demokrat, dan PAN.
Seluruh partai tersebut memenuhi ambas batang parlemen (parliamentary threshold) sesuai Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu.
Berikut daftar 8 partai politik yang lolos ke DPR RI berdasarkan hasil rekapitulasi tingkat nasional yang dilakukan KPU RI terhadap perolehan suara di 38 provinsi dan 128 wilayah luar negeri pada Rabu (20/3/2024) malam:
1. PDI-P: 25.387.278 (16,72 persen)
2. Golkar: 23.208.654 (15,29 persen)
3. Gerindra: 20.071.708 (13,22 persen)
4. PKB: 16.115.655 (10,62 persen)
5. Nasdem: 14.660.516 (9,66 persen)
6. PKS: 12.781.353 (8,42 persen)
7. Demokrat: 11.283.160 (7,43 persen)
8. PAN: 10.984.003 (7,24 persen).
Sementara itu PPP dan PSI dipastikan gagal. Keduanya hanya memperoleh masing-masing 5.878.777 (3,87 persen) dan 4.260.169 (2,8 persen).
Data di atas bersumber dari agregat catatan pemantauan terhadap rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara tingkat nasional yang dilakukan KPU RI dan disiarkan langsung secara daring.
KPU RI akan menetapkan hasil resmi perolehan suara sah Pileg DPR RI 2024 melalui Keputusan KPU RI yang akan disahkan malam ini.
Editor : Ayahdidien
Posting Komentar