KABEREH NEWS | LHOKSEUMAWE - Dalam acara Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad, Sabtu (26/8/2023) malam, warga tumpah ruah memadati Lapangan Hiraq, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe.
Tingginya antusias masyarakat menyambut kedatangan Dai kondang asal Riau itu ditunjukkan warga dengan ikut bershalawat seraya melambaikan lampu ponsel masing-masing.
Sehingga keramaian masyarakat dengan lambaian lampu flash ponsel tampak seperti butiran bintang yang berserakan dilangit.
Suasana bertambah semangat dan warga begitu patuh saat barisan wanita dan pria dipisahkan agar tidak bercampur.
Karena menegakkan Syariat Islam agar tidak bercampur pria dan wanita yang bukan muhrim.
Sehingga pemandangannya terlihat kepadatan penonton terbelah menjadi dua tempat.
Bila dari sebelah kanan dipenuhi para kaum hawa dan disebelah kiri dipadati kaum pria dengan tertib serta posisi duduk bersila.
Meski hampir satu jam menunggu Ustadz Abdul Somad naik ke panggung, namun warga tetap saja bersemangat mengikuti lantunan selawat dari Grup Hadrat Almasyad.
Keindahan masyarakat dengan lambaian lampu flash ponsel itu juga diabadikan oleh para awak media, youtuber dan pegiat jejaring sosial lainnya.
Menurut informasi dari panitia pelaksana Tabligh Akbar UAS menyebutkan warga yang datang dari berbagai daerah, seperti Bireuen, Aceh Timur, Aceh Utara, Langsa dan sekitarnya.
Kehadiran mereka telah membuat Lapangan Hiraq Lhokseumawe menjadi lautan manusia yang ingin mendengarkan ceramah UAS tentang kenakalan remaja.
Dimana kasus kenakalan remaja di Kota Lhokseumawe termasuk yang tertinggi dan umumnya kenakalan remaja dengan menenteng senjata tajam telah meresahkan masyarakat.(*)
Posting Komentar